Estika

Selamat datang di Blog Estika. Bergerak, Tergerak, Menggerakkan. Tetap Belajar Walau Sudah Mengajar
SELAMAT DATANG DI BLOG Estika

Wednesday, May 24, 2023

Ujian Sekolah di SDN 41 Singkawang



Ujian Sekolah di SDN 41 Singkawang

Ujian sekolah sudah tiba,menghadapi ujian sekolah harus butuh mental,dan tenaga.Biasanya ketika melaksanakan ujian ada rasa takut dan rasa gelisah.Maka ketika ingin melaksanakan ujian harap dipersiapkan dengan sebaik mungkin,mulai dari belajar sungguh-sungguh,banyak berdoa kepada Allah SWT dan minta doa kepada orang tua agar diberi kemudaan dalam menghadapi ujian sekolah.

Sebelum anak-anak masuk ruangan mereka terlebih dahulu dikumpulkan dilapangan, tujuannya untuk memberikan motivasi supaya mereka tidak stress dan bersemangat dalam mengisi soal ujian.

Ujian pun dimulai,anak-anak mulai mengerjakan soal ujian.Alhamdulillah mereka fokus mengerjakan soal tanpa menoleh teman-teman yang lain.Waktu berlalu begitu cepat, 85 menit mengerjakan soal bukanlah waktu yang lama,namun sangat cukup untuk menjawab soal-soal ujian sekolah.Mereka menjawab seluruh soal,walaupun ada beberapa soal yang mereka tidak mengerti jawabannya.Suasana di kelas ada sedikit berisik,karena mereka sudah selesai mengerjakan soal.Untuk mengisi waktu yang sedikit lagi mau pulang jadi ada beberapa anak disuruh kedepan untuk bernyanyi,suasana kelas pun jadi tenang.



0 comments:

Post a Comment